Musrenbang RKPD Tahun 2027 Kapanewon Patuk

Wicaksono 25 Januari 2026 15:34:57 WIB

Kapanewon Patuk menyelenggarakan kegiatan Musrenbang RKPD Tahun 2027 pada Selasa, 20 Januari 2026, bertempat di Pendopo Kapanewon Patuk. Kegiatan ini merupakan forum strategis dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat serta menyelaraskan rencana pembangunan daerah untuk tahun perencanaan 2027.

Musrenbang RKPD Tahun 2027 dihadiri oleh para Lurah beserta Carik, Ketua Bamuskal, Ketua LPMKal, Ketua PKK, perwakilan tokoh perempuan, serta unsur Karang Taruna. Kehadiran berbagai unsur tersebut mencerminkan komitmen bersama dalam mewujudkan perencanaan pembangunan yang partisipatif, inklusif, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

Kegiatan Musrenbang ini turut dihadiri oleh Ibu Bupati Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih, S.E., M.P. Kehadiran Ibu Bupati menjadi bentuk dukungan dan perhatian Pemerintah Kabupaten Gunungkidul terhadap proses perencanaan pembangunan di tingkat wilayah, khususnya dalam mendorong sinergi antara pemerintah daerah, kapanewon, dan kalurahan.

Dalam pelaksanaan Musrenbang RKPD Tahun 2027, berbagai usulan program dan kegiatan pembangunan disampaikan oleh peserta forum untuk kemudian dibahas dan diprioritaskan sesuai dengan kebutuhan serta arah kebijakan pembangunan daerah. Forum ini diharapkan dapat menghasilkan rumusan program yang selaras dengan visi pembangunan Kabupaten Gunungkidul.

Melalui Musrenbang RKPD ini, diharapkan perencanaan pembangunan tahun 2027 dapat berjalan secara terarah, transparan, dan akuntabel, serta mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar